Ikut Jalan Sehat dan Sapa Warga Nagrak, Cagub Jeje Yakin Raup 80 Persen Suara di Sukabumi

Minggu, 6 Oct 2024 15:16
    Bagikan  
Ikut Jalan Sehat dan Sapa Warga Nagrak, Cagub Jeje Yakin Raup 80 Persen Suara di Sukabumi
Hendi Suhendi

Jeje Wiradinata sapa warga Nagrak, Sukabumi

SUKABUMITREN.COM - Calon Gubernur (Cagub) Jawa Barat (Jabar) dalam Pilkada Jabar 2024, Jeje Wiradinata, pada Minggu, 6 Oktober 2024, mengikuti acara jalan sehat sekaligus menyapa warga di Lapang Sepakbola Jelegong, Kecamatan Nagrak, Kabupaten Sukabumi.

Pada kesempatan itu, Jeje mengungkapkan keyakinannya akan meraup 80 persen suara warga Sukabumi dalam Pilkada Jabar 2024. “Target suara Kota dan Kabupaten Sukabumi 80 persen (suara). Pokoknya, menang sebanyak-banyaknya,” kata Jeje, yang bersama Ronal Surapradja menjadi pasangan calon (paslon) nomor urut 2 di Pilkada Jabar 2024.

Baca juga: Pilkada Wakatobi 2024, Tokoh Bayo Minta Warga Masyarakat Mola Selatan Menangkan HARUM

Demi targetnya itu, Jeje mengaku sangat antusias bisa mengikuti kegiatan jalan sehat bersama warga di Nagrak. Tak sekadar berkampanye, Jeje juga menggunakan kesempatan itu untuk menyapa dan mendengarkan segenap keluh-kesah warga.

undefinedundefinedJeje dengarkan keluh-kesah warga

“Hari ini (Minggu, 6 Oktober 2024), saya kampanye di Nagrak, Sukabumi, jalan sehat. Saya juga lebih bisa bersilaturahmi, lebih mengenal, dan bisa lebih dekat dengan warga Kecamatan Nagrak, Kabupaten Sukabumi,” ujar Jeje.

Baca juga: Baksos Kapolsek Lengkong Sukabumi, Renovasi Rumah Nenek 6 Cucu Hingga Kembali Layak Huni

“Tentu, kita tadi menyampaikan beberapa hal yang berkaitan dengan pendidikan kesehatan bagi mereka, dan tentu akan menjadi perhatian kita. Kesehatan itu kan persoalan yang fundamen untuk menjadi perhatian kita. Apalagi, ada anak yang pintar mau (kuliah) kedokteran. Tapi, karena nggak punya duit, nggak bisa masuk (fakultas) kedokteran. Saya kira, nanti, tentu menjadi pembicaraan kami dengan serius dengan Pemerintah (Kota dan Kabupaten) Sukabumi, andaikan saja (saya terpilih) menjadi Gubernur Jabar,” tutur Jeje.

undefinedundefinedJeje peduli kesehatan warga

Mantan Bupati Pangandaran periode 2015-2020 dan 2020-2025 ini juga mengungkapkan dukungannya atas rencana pemekaran Kabupaten Sukabumi menjadi tiga kabupaten, yakni Kabupaten Sukabumi Induk, Kabupaten Sukabumi Utara, dan Kabupaten Pajampangan.

Baca juga: HUT TNI ke-79, Gerai “Nasi Kuning Babah Alun” di Sukabumi Jual Seribu Porsi Nasi Kuning Seharga Rp 3.000

“Saya kira akan mendorong (pemekaran Kabupaten) Sukabumi Utara. Saya adalah pelaku (pemekaran). Saya adalah Bupati (Pangandaran) dua periode, sebagai kabupaten pemekaran terbaik di Indonesia,” ungkap Jeje.

“Itu saya bukan hanya mendorong (pemekaran), tapi juga menjadi pengampu nanti, apabila sudah dimekarkan. Kita akan dorong (pemekaran), karena di Jawa Barat ini, pendekatan kepada aspek sejahtera melalui pemekaran ini, (sudah) terbukti (di) Pangandaran,” urai Jeje, yang mengaku semasa menjabat Bupati Pangandaran, mampu meningkatkan kesejahteraan di daerah itu.

Baca juga: Diki Jaya Diduga Dibunuh di Palabuhanratu, Polres Sukabumi Gelar Olah TKP dan Prarekonstruksi

“Saya punya pengalaman 10 tahun, bagaimana daerah yang tidak punya apa apa, kita mekarkan, kita bangun luar biasa. Saya akan menjadi pengampu nanti. Bisa dilihat indeks-indeks Pangandaran. Bandingkan dengan (daerah) yang lain, yang sudah ratusan tahun (berdiri) di Jawa Barat,” tegas Jeje.

undefinedundefinedJeje dukung pemekaran Kabupaten Sukabumi

Dalam Pilkada Jabar 2024 ini, Jeje dan Ronal diusung Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP). Ketua DPD PDIP Jabar, Ono Surono, yang ikut menyertai Jeje, mengatakan, bahwa setelah kampanye di Nagrak, Jeje juga akan kampanye di Palabuhanratu dan Jampang, Kabupaten Sukabumi.

Baca juga: Jumat Berbagi Polres Sukabumi Kota, Petugas Propam Bagikan 100 Nasi Kotak Siap Saji Bagi Warga

Selanjutnya, Senin, 7 Oktober 2024, Jeje akan berkampanye di Cianjur. Kemudian di Garut pada Selasa, 8 Oktober 2024, dan Tasikmalaya pada Rabu, 9 Oktober 2024.

undefinedundefinedJeje kampanye di tiga titik Kabupaten Sukabumi

“Saat ini, kita fokus, bahwa Jeje-Ronal (kampanye) ke (wilayah) Jabar Selatan. Hari ini (Minggu, 6 Oktober 2024), mulai start (kampanye) di Kabupaten Sukabumi. Ada tiga titik (kampanye) di Kabupaten Sukabumi. Setelah (kampanye) di Nagrak, (lanjut kampanye) di Palabuhanratu dan Jampang. Besoknya, kita bergeser ke Cianjur, lanjut ke Garut, lalu finish hari Rabu di Tasik(malaya),” tutur Ono. (*)

Baca Berita dan Artikel Menarik Lainnya di Google News

Berita Terbaru

Temu Tamu Coffee di Pagaden Subang: Cita Rasa Hidangan dan Suasananya Mengundang Pengunjung Kembali Datang
Gelar “Perayaan Mati Rasa” di Balaikota Sukabumi, PMII Desak Ayep-Bobby Hentikan KKN di Seluruh Lini Birokrasi
Terlibat Korupsi Jalan Nani Wartabone Gorontalo, Tersangka Diringkus Mantan Kapolres Sukabumi di Makassar
Kajati Jabar Lantik 25 Pejabat Baru, Agustinus Hanung Widyatmaka Menjadi Kajari Kabupaten Sukabumi
Jumat-Sabtu Ini di Rumentang Siang Bandung: STB Rayakan HUT ke-67 dengan Pentaskan Lakon “Musyawarah Burung”
Sambut Hari Listrik Nasional ke-80, PLN ULP Cibadak Sukabumi Gelar Program OOTD dengan Harga Super Hemat
Rayakan HUT TNI ke-80 dan HJKS ke-155, Forkopimcam Cibadak Sukabumi Gelar Festival dan Lomba Burung Berkicau
Diduga Rem Blong, Truk Bermuatan Tanah Terguling di Jalan Alternatif Nagrak-Cibadak Sukabumi
Hadir di “Milestone 215 Tahun Kota Bandung”, Media Lawas Tampilkan Berita Kota Bandung dari Masa ke Masa
Warga Terdampak Rusaknya Bendungan Cikolawing Sukabumi, Iwan Ridwan: “Tahun Ini Direalisasikan Pembangunannya”
Pabrik Aqua Sukabumi Disorot Pasca Sidak KDM di Subang, Iwan Ridwan: Kami Tidak Bisa Melangkah Lebih Jauh”
Mantan Kapolres Sukabumi Bongkar Kasus PETI di Gorontalo, Tersangka Terancam Penjara 5 Tahun dan Denda 100 M
Sidak Aktivitas PT Bogorindo Cemerlang di Tenjojaya Sukabumi, Kepala DLH: “Supaya Semuanya Tertib”
Viral Akibat Ugal-ugalan di Jalan Utama Cicurug Sukabumi, Pengendara Sepeda Motor ini Diamankan Polisi
Jembatan Tegaldatar Sukabumi Tak Juga Diperbaiki, Siswa-Siswi Tempuh Bahaya: Jalan Kaki di Sungai Cikaso
Tugas di Polda Gorontalo, Eks Kapolres Sukabumi ini Raih Peringkat I Penyelesaian Kasus Korupsi 2024-2025

Info Lowongan Kerja

Rupa-Rupa Minggu, 19-Oct-2025 14:06
Info Lowongan Kerja
Rumah Roboh saat Ditinggal Shalat Jumat, Kades dan Istri di Jampangkulon Sukabumi Selamat
Kolaborasi dengan Grab Indonesia, GAC AION Kampanyekan Edukasi Keselamatan Berkendara di Jalan Raya

Info Lowongan Kerja

Rupa-Rupa Kamis, 16-Oct-2025 19:20
Info Lowongan Kerja