Mengenang Kembali “Cinta Rahasia”, Film Tahun 1976 yang Dibintangi Lenny Marlina

Senin, 25 Nov 2024 18:55
    Bagikan  
Mengenang Kembali “Cinta Rahasia”, Film Tahun 1976 yang Dibintangi Lenny Marlina
Kin Sanubary

Poster film Cinta Rahasia, produksi tahun 1976

SUKABUMITREN.COM - Dunia film Indonesia pernah benar-benar mengalami masa jaya pada era tahun 1970-an. Kala itu, dalam kurun waktu satu dekade saja, ratusan film tayang di bioskop-bioskop Tanah Air. Jauh melampaui dekade sebelumnya, yang “hanya” memproduksi puluhan film saja. Animo penonton Indonesia pada era 1970-an itu terhadap film-film lokal, memang sedang sangat tinggi.

Pada tahun-tahun itu pula, film-film bertema cinta mendominasi pasar, lengkap dengan adegan-adegan berani para pemerannya. Tema cinta ini juga mewarnai karya-karya sastra, semisal cerita pendek atau cerpen, di majalah dan surat kabar saat itu. Dan, pada era ini pula, dunia film Indonesia memunculkan nama-nama idola seperti Widyawati, Suzanna, Lenny Marlina, atau Yati Octavia.

undefinedFilm "Cinta Rahasia" dibintangi aktor dan artis ternama

Baca juga: Mobil Tabrak Truk dan Sepeda Motor di Cibadak Sukabumi, 5 Orang Terluka dan Dirawat di RSUD Sekarwangi

Salah satu film yang dibintangi Lenny Marlina kala itu, yang dokumentasinya disimpan Penulis hingga hari ini,, adalah film “Cinta Rahasia”. Film ini dirilis pada 1976, karya sutradara Lukman Hakim Nain, dengan produser Yudhi Astono Cahaya, yang sekaligus juga menulis skenario bersama Darto Joned. Distributor film ini adalah Bhaskara Indah Cine Film.

Dalam film ini, Lenny Marlina tampil bersama artis dan aktor ternama saat itu, yakni Muriani Budiman, Kusno Sudjarwadi, Bulan Surawidjaja, Muni Cader, Doddy Sukma, M. Pandji Anom, dan juga Drg. Fadly.

undefinedLukman Hakim Nain, sutradara film "Cinta Rahasia"

Baca juga: Produksi Pupuk Palsu Bernilai Miliaran Sejak Mei 2023, Pemilik Pabrik di Bandung Barat Dicokok Polda Jabar

Film ini mengisahkan mengenai seorang ahli bedah sukses yang sangat sibuk, sehingga istri dan anaknya kurang mendapat perhatian, bernama Dokter Harun. Di sela kesibukannya, dokter ini selalu punya waktu bagi seorang pasien perempuan, yang sempat putus asa dan mau bunuh diri.

Perempuan ini kemudian bahkan ditampung Harun di sebuah rumah kontrakan, yang berujung dengan hamilnya perempuan itu. Istri Harun kehabisan kesabaran. Ia membongkar masa lalu Harun yang miskin. Harun marah. Ia mencuri harta istrinya, serta menjatuhkan mobil ke jurang untuk menghilangkan jejak, dan melarikan diri dengan perempuan simpanannya itu.

Baca juga: Hujan Intensitas Tinggi, 1 Rumah Warga Rusak Berat Terseret Longsor di Nagrak Sukabumi

Di akhir cerita, Harun kembali ke istrinya itu, yang telah menikah dengan teman sejawatnya.

undefinedPenulis dan dokumentasi film "Cinta Rahasia"

Bisa jadi, berkat ending yang sangat berpihak pada perempuan itu, film ini cukup menyita perhatian para penonton film Indonesia, saat itu. Apalagi, film ini juga dibintangi artis dan aktor idola kala itu. Mungkin, layak bila film ini di-remake kembali. Mengingat, “perselingkuhan” adalah isu yang tak akan pernah habis ditelan zaman.

Baca juga: Bawa 32 Ton Pasir, Truk Tronton Terbalik Masuk Jurang dan Timpa WC Mushola di Parungkuda Sukabumi

Namun, jangan kemudian terinspirasi untuk selingkuh ya...!!! (*)

*) Kin Sanubary, Pecinta Film dan Kolektor Media Lawas

Baca Berita dan Artikel Menarik Lainnya di Google News

Berita Terbaru

PDM Serahkan SK Kepala SMK Muhammadiyah Majalengka: Kepala Sekolah Dapat Diganti Kapan Saja

Info Lowongan Kerja

Rupa-Rupa Kamis, 1-May-2025 09:11
Info Lowongan Kerja

Info Lowongan Kerja

Rupa-Rupa Rabu, 30-Apr-2025 14:48
Info Lowongan Kerja

Info Lowongan Kerja

Rupa-Rupa Selasa, 29-Apr-2025 14:24
Info Lowongan Kerja

Info Lowongan Kerja

Rupa-Rupa Senin, 28-Apr-2025 16:04
Info Lowongan Kerja
Dibatalkan 11 Hari Lalu, SMPN 2 Cibadak Sukabumi Berharap Program MBG Jadi Dilaksanakan 28 April 2025

Info Lowongan Kerja

Rupa-Rupa Sabtu, 26-Apr-2025 20:32
Info Lowongan Kerja

Info Lowongan Kerja

Rupa-Rupa Jumat, 25-Apr-2025 14:24
Info Lowongan Kerja

Info Lowongan Kerja

Rupa-Rupa Kamis, 24-Apr-2025 17:17
Info Lowongan Kerja

Info Lowongan Kerja

Rupa-Rupa Rabu, 23-Apr-2025 19:31
Info Lowongan Kerja
Air tak Mengalir 3 Hari, Warga Segel Kantor Perum Taman Asri Sukabumi, Berikut Foto-fotonya

Info Lowongan Kerja

Rupa-Rupa Senin, 21-Apr-2025 15:23
Info Lowongan Kerja
Identitas Mayat OTK di Sungai Cibodas Terungkap: Warga Jakarta yang Hendak Temui Anaknya di Sukabumi
Bangunan 3 Kelas Nyaris Ambruk, Puluhan Murid SDN Gunungbatu Sukabumi Belajar di Mushola dan Perpustakaan
Cegah Bencana, Petugas Gabungan Pangkas Pohon Rawan Tumbang di Cikembar Sukabumi

Info Lowongan Kerja

Rupa-Rupa Minggu, 20-Apr-2025 09:14
Info Lowongan Kerja

Info Lowongan Kerja

Rupa-Rupa Sabtu, 19-Apr-2025 22:32
Info Lowongan Kerja
Mayat OTK Ditemukan di Sungai Cibodas Sukabumi, Dievakuasi ke RSUD Sekarwangi, Berikut Foto-fotonya
Sopir Diduga Mengantuk,  Truk Bumbu Masak Terguling di Jalan Siliwangi Cibadak Sukabumi, Berikut Foto-fotonya

Info Lowongan Kerja

Rupa-Rupa Kamis, 17-Apr-2025 17:31
Info Lowongan Kerja