Mantan Kapolres Sukabumi AKBP Maruly Pardede Raih Gelar Doktor Ilmu Hukum di Unpad Bandung

Selasa, 13 Aug 2024 15:00
    Bagikan  
Mantan Kapolres Sukabumi AKBP Maruly Pardede Raih Gelar Doktor Ilmu Hukum di Unpad Bandung
Istimewa

AKBP Dr. Maruly Pardede, S.H, S.I.K, M.H

SUKABUMITREN.COM - Mantan Kapolres Sukabumi, AKBP Maruly Pardede, S.H, S.I.K, M.H, pada Selasa, 13 Agustus 2024, resmi menambah satu lagi gelar keilmuannya, yakni Doktor Ilmu Hukum. Jadilah kini Wakapolresta Bandung ini lengkap menyandang gelar AKBP Dr. Maruly Pardede, S.H, S.I.K, M.H.

Gelar Doktor Ilmu Hukum itu diraih Maruly dalam Sidang Promosi Doktor di Aula Fakultas Hukum Universitas Padjadjaran, Bandung, Selasa, 13 Agustus 2024. Dalam pesan Whatsapp (WA) yang dikirimkannya, Maruly mengatakan, bahwa pencapaian dirinya dalam meraih gelar Doktor Ilmu Hukum itu merupakan hasil dari dedikasi, kerja keras, dan komitmen tinggi dalam perjalanan akademik yang panjang.

Baca juga: AKBP Tony Prasetyo Yudhangkoro Alih Tugas ke Polda Banten, AKBP Samian Jabat Kapolres Sukabumi

“Gelar Doktor yang diraih bukan hanya menjadi kebanggaan pribadi, namun juga kebanggaan bagi keluarga, teman, dan seluruh Civitas Akademika Universitas Padjadjaran,” tulis Maruly, dalam pesan WA-nya itu.

Maruly berharap, dengan pencapaian gelar Doktor yang diraihnya itu, akan membuka jalan bagi dirinya untuk berkontribusi lebih besar lagi di dunia akademik dan praktek hukum di Indonesia.

undefined

undefined

undefined

undefined

Baca juga: Bertebaran Liar dan Meresahkan Masyarakat, Ribuan APK di Kota Sukabumi Ditertibkan Petugas Satpol PP

AKBP Maruly Pardede adalah perwira menengah Polri alumnus Akademi Kepolisian (Akpol) Semarang, tahun 2022. Sejak 22 Januari 2024, Maruly menjabat sebagai Wakapolresta Bandung, setelah sebelumnya bertugas sebagai Kapolres Sukabumi pada 6 Januari 2023 hingga 28 Desember 2023.

Maruly juga tercatat pernah mengemban jabatan sebagai Kasat Reskrim Polres Musi Rawas, Kasat Reskrim Polres Musi Banyuasin, dan Kasat Reskrim Polres Muara Enim. Maruly juga sempat menduduki posisi Kasat Narkoba Polresta Palembang, Kasat Reskrim Polresta Palembang, dan Kabag Ops Polresta Palembang.

Baca juga: Kapolres Sukabumi Pimpin Sertijab Kapolsek Jajaran dan Purna Tugas Anggota Polres Sukabumi

Selanjutnya, Maruly menjabat sebagai Kasubdit Tipidter Ditkrimsus Polda Jabar, Kasubdit Tipikor Polda Jabar, dan Kapolres Sukabumi. Di jabatan ini, Maruly tercatat menggantikan AKBP Dedy Darmawansyah Nawirputra pada 6 Januari 2023, dan kemudian digantikan oleh AKBP Tony Prasetyo Yudhangkoro, S.H, S.I.K, M.T, sesuai Surat Telegram Kapolri Nomor ST/2865/XII/KEP/2023, tanggal 28 Desember 2023 yang ditandatangani AsSDM Polri, Irjen Pol. Dedi Prasetyo. (*)

Baca Berita dan Artikel Menarik Lainnya di Google News

Berita Terbaru

Jabat Dirreskrimsus, Mantan Kapolres Sukabumi Ini Bongkar Kasus Transfer Fiktif di Bank BRI Wonosari Gorontalo
Arus Sungai Cidadap Gerus Tebing, Sawah-Kebun-Rumah Warga Simpenan Sukabumi Kini Kian Dekat Bibir Sungai
“Saya Dengar Suara ‘beletuk’ gitu”, Pengendara Sepeda Motor Meninggal Terlindas Truk Boks di Cibadak Sukabumi
Berdiri di Bantaran Sungai Cipelang Sukabumi, Rumah 2 Lantai Ambruk dan Rata dengan Tanah
Dukung Investasi Kesehatan, Wabup Sukabumi Letakkan Batu Pertama Pembangunan Gedung Karlinah RS DKH Cibadak

Info Lowongan Kerja

Rupa-Rupa Minggu, 9-Nov-2025 13:12
Info Lowongan Kerja
Tabrakan Beruntun 3 Kendaraan di Jalan Raya Parungkuda-Sukabumi, Lelaki Pengendara Sepeda Motor Terluka Berat
Ngontel Ngider Tiap Hari dengan Enteng, Koran Masih Punya Pembaca Setia di Bandung Berkat Pak Ateng
Terdampak Cuaca Ekstrim, Longsor dan Banjir Dilaporkan Terjadi di Sejumlah Wilayah Sukabumi
Hilang 5 Hari Akibat Kecelakaan di Perairan Cianjur, Nelayan Ditemukan Meninggal di Sungai Cibuni Sukabumi
Usia 67 Pentaskan “Musyawarah Burung”, STB Unjuk Diri dan Eksistensi Karya tanpa Ujung
Tegas dan Humanis, Mantan Kapolres Sukabumi Sukses Tangkap Kades dan 9 Penambang Ilegal di Boalemo Gorontalo

Info Lowongan Kerja

Rupa-Rupa Minggu, 2-Nov-2025 19:49
Info Lowongan Kerja
Temu Tamu Coffee di Pagaden Subang: Cita Rasa Hidangan dan Suasananya Mengundang Pengunjung Kembali Datang
Gelar “Perayaan Mati Rasa” di Balaikota Sukabumi, PMII Desak Ayep-Bobby Hentikan KKN di Seluruh Lini Birokrasi
Terlibat Korupsi Jalan Nani Wartabone Gorontalo, Tersangka Diringkus Mantan Kapolres Sukabumi di Makassar
Kajati Jabar Lantik 25 Pejabat Baru, Agustinus Hanung Widyatmaka Menjadi Kajari Kabupaten Sukabumi
Jumat-Sabtu Ini di Rumentang Siang Bandung: STB Rayakan HUT ke-67 dengan Pentaskan Lakon “Musyawarah Burung”
Sambut Hari Listrik Nasional ke-80, PLN ULP Cibadak Sukabumi Gelar Program OOTD dengan Harga Super Hemat
Rayakan HUT TNI ke-80 dan HJKS ke-155, Forkopimcam Cibadak Sukabumi Gelar Festival dan Lomba Burung Berkicau