Diduga Promosikan Judi Online, Konten Kreator Gunawan “Sadbor” Diamankan Polres Sukabumi

Jumat, 1 Nov 2024 21:19
    Bagikan  
Diduga Promosikan Judi Online, Konten Kreator Gunawan “Sadbor” Diamankan Polres Sukabumi
Hendi Suhendi

Gunawan Sadbor (baju biru) yang dikabarkan diamankan Polres Sukabumi

SUKABUMITREN.COM - Gunawan “Sadbor”, konten kreator yang dikenal dengan joget khas “Beras Habis Live Solusinya”, pada Kamis, 31 Oktober 2024, dikabarkan telah diamankan petugas Polres Sukabumi. Proses hukum atas Gunawan itu dilakukan petugas Polres Sukabumi, karena yang bersangkutan diduga terlibat dalam promosi sebuah situs judi online.

Kabar penangkapan Gunawan itu juga diibenarkan oleh Kapolres Sukabumi, AKBP Dr. Samian, S.H., M.H., M.Si. “Benar, yang bersangkutan masih menjalani pemeriksaan,” ujar Samian, Jumat, 1 November 2024.

undefinedGunawan diduga terlibat promosi situs judi online

Baca juga: Didakwa Korupsi Rp 13.496.700.000, Mantan Rektor UMIKA Bekasi Kembalikan Uang Senilai Rp 7 Miliar

Dugaan keterlibatan Gunawan dalam promosi judi online itu, juga diungkapkan oleh Kasat Reskrim Polres Sukabumi, AKP Ali Jupri. "Masih dalam penyelidikan. Dugaan yang kita kantongi, (yang bersangkutan) terlibat promosi judi online,” kata Ali.

“Masih dalam penyelidikan, dan betul yang bersangkutan masih dalam pemeriksaan di Unit Tipidter (Polres Sukabumi),” tambah Ali.

undefinedGunawan dikabarkan masih diperiksa di Polres Sukabumi

Baca juga: Lowongan Kerja bagi Warga Sukabumi Update ke 13

Dugaan keterlibatan Gunawan dalam promosi judi online, saat ini juga telah ramai dibahas oleh konten kreator lainnya.

Para konten kreator ini juga menyertakan beberapa video, yang memperlihatkan saat tim Gunawan menerima saweran atau gift dari pengikutnya, yang diduga berasal dari situs judi online.

undefinedundefinedDugaan keterlibatan Gunawan ramai dibahas di media sosial

Baca juga: Pentaskan “Wingit” saat Milangkala ke-66, Studiklub Teater Bandung Buktikan Tetap Eksis di Bawah Kolong Langit

Saat ini, selain Gunawan, anggota tim-nya pun dikabarkan ikut diamankan di Polres Sukabumi. Kabar itu diungkapkan oleh seorang warga Kampung Babakan Baru, Desa Bojongkembar, Cikembar, Kabupaten Sukabumi, pada Jumat, 1 November 2024.

Kampung ini adalah lokasi yang dipakai Gunawan untuk merilis joget khas “Beras Habis Live Solusinya” itu. “Informasinya, (Gunawan) Sadbor sudah diamankan polisi. Ada beberapa kru (Gunawan) juga yang diamankan,” ucap warga itu. (*)

Baca Berita dan Artikel Menarik Lainnya di Google News

Berita Terbaru

Info Lowongan Kerja

Rupa-Rupa Senin, 17-Mar-2025 23:59
Info Lowongan Kerja
Bubarkan Aksi Balap Liar di Cikidang Sukabumi, Petugas Gabungan Amankan 2 Pemuda Panitia

Info Lowongan Kerja

Rupa-Rupa Minggu, 16-Mar-2025 11:06
Info Lowongan Kerja

Info Lowongan Kerja

Rupa-Rupa Sabtu, 15-Mar-2025 16:50
Info Lowongan Kerja
Bersihkan Sampah Ilegal, Kades Karangtengah Cibadak Sukabumi Siapkan CCTV, TPS, dan Bank Sampah
Bobol Toko Tani Jaya di Jampangkulon Sukabumi, 2 Buruh Harian Lepas Ditangkap Polsek Jampangkulon
Longsor di Lengkong Sukabumi, Kendaraan Roda 4 Terjebak dan Tidak Bisa Lanjutkan Perjalanan
Korupsi di RSUD Palabuhanratu TA 2020-2021, Kejari Kabupaten Sukabumi Selamatkan Uang Negara Rp 5.128.817.966

Info Lowongan Kerja

Rupa-Rupa Kamis, 13-Mar-2025 19:17
Info Lowongan Kerja
Blokir Tanah Sah Milik Sendiri, Ahli Waris Tjoddo Divonis Hukuman 3 Bulan Penjara oleh Hakim PN Makassar

Info Lowongan Kerja

Rupa-Rupa Rabu, 12-Mar-2025 13:18
Info Lowongan Kerja
Tertimbun Longsor di Kampung Cicau Sukabumi, Suami-Istri-Anak Belum Ditemukan

Info Lowongan Kerja

Rupa-Rupa Senin, 10-Mar-2025 14:12
Info Lowongan Kerja
Bencana Sukabumi: 3 Kecamatan Terdampak, Rumah-Sekolah-Jembatan Rusak, 5 Warga Meninggal, 4 Warga Hilang
Mendapat Perhatian Khusus Wapres Gibran, Begini Kronologi Amblasnya Jembatan Bojong Kopo di Sukabumi
Usai Dikunjungi Wapres RI, TNI-Polri Gercep Bersihkan Lokasi Bencana di Palabuhanratu Sukabumi
Wapres Gibran Kunjungi Lokasi Bencana Palabuhanratu Sukabumi, Simak Foto-fotonya
Hujan Deras Guyur Sukabumi, Banjir-Longsor-Jembatan Amblas di Palabuhanratu!!! Berikut Foto-fotonya

Info Lowongan Kerja

Rupa-Rupa Jumat, 7-Mar-2025 16:02
Info Lowongan Kerja
Kunjungi Lokasi Banjir di Bekasi Selatan, Kajati Jabar Berikan Bantuan bagi Warga